Ringkasan Jurnal Gisi oleh Restu Wibawa
Memasuki usia 6 bulan, pemberian air susu ibu (ASI) saja tidak dapat mencukupi kebutuhan gizi bayi yang semakin meningkat. Perkembangan saluran cerna pada bayi juga sudah memungkinkan bayi untuk menerima makanan dari luar. Oleh sebab itu bayi memerlukan makanan dari luar sebagai makanan pendamping air susu ibu (MP-ASI). Pemberian makanan pendamping ini dimulai secara bertahap yang dimluai dari makanan lunak hingga mencapai konsistensi makanan keluarga. Ganyong adalah jenis umbi lokal yang potensial dikembangkan di Indonesia. Umbi ini mudah dibudidayakan dan masih sedikit dikembangkan sebagai produk makanan bayi. Pati ganyong ini sangat potensial dikembangkan sebagai makanan bayi karena memiliki viskosistas yang cukup rendah. Akan tetapi pati ganyong memiliki kandungan protein yang sedikit sehingga perlu ditambahkan bahan yang lain supaya dapat memenuhi kebutuhan bayi. Pembuatan komposit pati ganyong dengan tepung kacang merah dapat menjadi alternatif bahan dasar MP-ASI. Dimana tepung kacang merah mengandung protein yang tinggi tidak jauh berbeda dari kedelai, dan kacang hijau, serta dapat diminimalkan zat anti gizinya melalui proses perendaman dan pemasakan sehingga potensial dikembangkan sebagai makanan bayi.
Dari hasil penilitian diperoleh hasil kandungan gizi tepung kacang merah meliputi kadar air 14,40%, kadar abu 2,19%, kadar protein 2,23%, kadar lemak 2,10%, serta kadar karbohidrat 79,09%. Kandungan air pada tepung kacang dapat mempengaruhi zat gizi yang terkandung dalam tepung. Selain itu juga dapat dipengaruhi oleh cara pengolahannya. Kandungan gizi pati ganyong meliputi kadar air 6,50%, kadar abu 0,63%, kadar protein0,42%, kadar lemak 2,99%, serta kadar karbohidrat 89,46%. Perbedaan kandungan gizi pada pati ganyong juga dipengaruhi oleh cara pengolahannya.
Bubur bayi instan sumber protein dapat dibuat dengan bahan dasar komposit tepung kacang merah dengan pati ganyong dengan cara pencampuran kering (dry mixing). Berdasarkan konstribusi terhadap ALG anak 7-23 bulan, formula bubur instan komposit tepung kacng merah dan pati ganyong dapat diklaim sebagai pangan sumber protein dan seng serta tinggi zat besi. Penambahan minyak perlu dilakukan untuk menutupi kekurangan lemak dalam formula. Pengguanaan tepung kompodit kacang merah dan pati ganyong dapat dikembangkan sebagai formulasi makanan untuk kelompok umur dengan kebutuhan serat yang lebih tinggi.
Informasi tambahan :
Judul artikel : Formulasi Bubur Instan Menggunakan Komposit Tepung Kacang Merah dan Pati Ganyong Sebagai Makanan Sapihan (Formulation of Instant Porridge Using Red Beans Flour and Canna Starch Composite as a Weaning Food)
Nama jurnal : jurnal gizi dan pangan, juli 2013, 8(2) : 95-102
Penulis : Yustiyani dan Budi Setiawan
Tahun terbit : juli 2013
Baca lebih lanjut pada: http://journal.ipb.ac.id/index.php/jgizipangan/article/view/7695/5960
Artikel ini ditulis oleh restu wibawa - 41150090
No comments:
Post a Comment